BLOGGER TEMPLATES AND Gaia Layouts »

Minggu, 07 Februari 2010

Macam-Macam Server

Macam-Macam Server

DHCP Server : Protokol yang berbasis arsitektur client/server yang dipakai untuk memudahkan pengalokasian alamat IP dalam satu jaringan.

DNS Server : Distribute database system yang digunakan untuk pencarian nama computer di jaringan yang menggunakan TCP/IP.

Mail Server : Sistem computer yang digunakan untuk mentransfer email pada jaringan TCP/IP.

WEB Server : Sebuah perangkat lunak yang berfungsi menerima permintaan HTTP/HTTPS dari client yang dikenal dengan bronswer web dan mengirimkan kembali dalam bentuk halaman-halaman web yang umunya berbentuk dokumen HTML.

Proxy server : Sebuah computer server/ program computer yang dapat bertindak sebagai computer lainya untuk melakukan request terhadap conten dari internet/intranet.


4 Rilis Windows Server 2003



Rilis Windows Server 2003 :

Windows server 2003 standar edition
Mempunyai fitur standart : Aplikasi standart, Domain controller server, Publik key infrastructure, DNS, DHCP, Wins, Terminal service, Pembagian beban jaringan.

Windows server 2003 Entexprise Edition
Memiliki semua fitur edisi standard an mendukung multiply processor ( 4-8 processor )

Windows server 2003 Data Center Edition

Tidak dapat diperoleh intel, harus didapatkan dengan HW dari sebuah vendor, seperti hp / Doll. Alasannya kompabilitasnya rendah jika dipakai disembarang HW agar bertujuan uptime system sampai 99.999%. Sehingga dalam satu tahun hanya 9 jam saja down time.

Windows server 2003 WEB Edition

Edisi khusus sebagai WEB Server, harganya jauh lebih murah dari edisi standart dengan mengorbankan bebrapa layanan yang dibuang, seperti : routing dan remote acces, terminal service dan domain controller.


20 Situs Membuat Cartoon dan Avatar


Sesuai dengan judul diatas kalian akan saya berikan 20 situs membuat kartun, icon maupun avatar secara Online dan Gratis, Kalian bisa pajang di blog, facebook, freindster, maupun di ponsel gengam kalian.. Mau

1. Tizme
Menurut saya situs inilah yang paling cool avatar nya...

2. Potrait Ilustrasion Maker
Layanan membuat icon secara online
3. Tektek
Dapat Membuat avatar Naruto dan animasi lainnya..

4. Simpsonize Me
Membuat Karakter Simpson sesuai dengan Foto kalian
5. WeeWorld
Membuat karakter seperti di games WeeMee…

6. South Park Studio
Situs avatar ini dibuat untuk Fans South Park
7. MessDudes
Avatar Versi Cartoon Amerika..
8. Meez
Avatar seperti game The Sim
9. Osoq
Karikatur dengan wajah yang Sama….
10. Miniego
Tool dan model Terlengkap membuat kartun..

11. Cartoon me
Tinggal Upload foto kamu ..Avatar kamu sudah Muncul ( berbayar )

12. BeFunky
Ini juga mantaf klik disini untuk panduannya..

13. Buscar Messenger
Membuat Icon Kepala yang unik…
14. Joystiq Mii Characters
Avatar yang diambail dari Mii Characters

15. Turn Your Name Into a Face
Icon bergaya game Jadul…
16. DoppelMe
Sangat dynamic bila di pajang di blog..
17. FaceOnYourManga
Membuat Mangatar atau komik Manga…

18. Moonjee
Virtual Makeover atau mempermak wajah…
19. YahooAvatars
Membuat Avatar yang diambil dari YahooAvatars
20. My Play
Situs Membuat Avatar Funky..dari Taiwan



Membagi koneksi internet di linux


Skenario :
Koneksi internet via ppp0 dan koneksi lokal dengan eth0. IP address untuk eth0 adalah 192.168.1.1/24 sedangkan IP ppp0 dinamis dari ISP. Kondisi ini sebenarnya tidak mutlak hanya saja sebagai illustrasi, untuk kondisi yang lainnya tinggal menyesuaikan.

Bagi – bagi rejeki:
Sharing koneksi internet di linux sangat mudah, hanya saja dilakukan (biasanya) via teks mode yang merupakan sebuah mimpi buruk bagi pengguna GUI. Hanya dengan 5 baris perintah maka koneksi internet pun bisa dibagi.
Contoh sharing koneksi dengan kasus diatas :


# echo 1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward
# iptables -F
# iptables -t nat -F
# iptables -t nat -A POSTROUTING -s 192.168.1.0/24 -j MASQUERADE
# iptables -A FORWARD -s 192.168.1.0/24 -j ACCEPT

Dengan kelima baris perintah diatas maka koneksi internet sudah bisa di share.
Kita bahas satu per satu baris perintah diatas.

# echo 1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward
Mengaktifkan forwarding, perintah ini juga dapat dipangkas dengan meng”chmod +x /etc/rc.d/rc.ip_forward”, dengan kata lain membuatnya executable sehingga akan di aktifkan setiap kali boot. Namun tidak ada salahnya mengaktifkannya lagi untuk jaga – jaga.

# iptables -F
Perintah ini membersihkan rule atau aturan – aturan dari iptables.

# iptables -t nat -F
Perintah ini membersihkan rule atau aturan – aturan dari iptables pada bagian NAT (Network Address Translator).

# iptables -A FORWARD -s 192.168.1.0/24 -j ACCEPT
Mengijinkan akses dari ip 192.168.1.0/24 (opsi -s) melewati (FORWARD) host / komputer.

# iptables -t nat -A POSTROUTING -s 192.168.1.0/24 -j MASQUERADE
Inti dari sharing koneksi, setiap akses dari ip 192.168.1.0/24 (opsi -s) akan dilakukan masquerading. Pada beberapa system ada yang menggunakan SNAT. Sharing koneksi dengan SNAT umumnya digunakan untuk koneksi dengan IP Publik statis, jika menggunakan IP dinamis (dial – up) Masquerading adalah pilihan tepat.

Silahkan melihat - lihat manual dari iptables jika menginginkan setting yang spesifik seperti, sharing koneksi via SNAT, hanya melewatkan 1 pc dengan ip tertentu, atau hanya melewatkan mac address tertentu, dll.

Setelah iptables telah siap kita bisa mengeceknya dengan perintah :
# iptables -nL
dan
#iptables -t nat -nL

Untuk bagian “iptables -nL” hasilnya seperti ini :
# iptables -nL
Chain INPUT (policy ACCEPT)
target prot opt source destination

Chain FORWARD (policy ACCEPT)
target prot opt source destination
ACCEPT all -- 192.168.1.0/24 0.0.0.0/0

Chain OUTPUT (policy ACCEPT)
target prot opt source destination

Sedangkan pada “iptables -t nat -nL” hasilnya seperti ini :
# iptables -t nat -nL
Chain PREROUTING (policy ACCEPT)
target prot opt source destination

Chain POSTROUTING (policy ACCEPT)
target prot opt source destination
MASQUERADE all -- 192.168.1.0/24 0.0.0.0/0

Chain OUTPUT (policy ACCEPT)
target prot opt source destination

Perhatikan bagian yang dicetak tebal.
Setelah iptables menghasilkan output (hampir) seperti diatas, maka selanjutnya adalah mempersiapkan client atau komputer yang akan menggunakan koneksi yang kita share.

Set Ip address dari client
Tentu saja jangan sama dengan ip komputer yang melakukan share.

Set IP Gateway client
IP Gateway adalah IP dari komputer yang melakukan share.

Set DNS Client
Umumnya pengguna Dial -up menggunakan DNS bawaan dari ISP, Silahkan diisikan sesuai dengan DNS Server dari masing – masing ISP, untuk linux setting DNS server pada file /etc/resolv.conf. Berikut contoh resolv.conf :

nameserver 192.168.1.254

Baris ini adalah ip dari DNS Server. Dalam hal ini adalah 192.168.1.254. Untuk menghindari kesalahan silahkan merujuk dari resolv.conf dari komputer gateway (yang melakukan koneksi internet).Sedangkan untuk sistem yang lain silahkan menyesuaikan.

Silahkan akses internet dari client, jika masih tidak bisa silahkan teriak disini.
Kelima baris perintah tersebut bisa di masukkan ke rc.local (atau bikinkan script start-up yang lain) jika pc yang digunakan akan melakukan sharing koneksi setiap kali hidup (boot).